Good customer service adalah suatu keharusan. Bahkan tanpa customer service yang baik, perusahaan akan kehilangan ‘roh’ nya. Pelanggan akan mengetahui apakah sebuah perusahaan baik atau buruk dari customer service perusahaan itu.
Lalu apa saja yang dapat dijadikan acuan atau pedoman agar tercipta good customer service ? Ada berbagai syarat yang harus dipenuhi agar customer service dapat dikatakan baik yaitu :
1. Penampilan yang baik. Ini adalah unsur tangible (fisik) yang mudah dilihat. Pelanggan senang dengan petugas yang rapi dan bersih. Penampilan akan memberikan kesan yang baik bagi pelanggan.
2. Ramah. Customer service harus bersikap ramah yang dapat ditunjukkan oleh sikap, tutur kata dan bahasa tubuh customer service. Ramah akan memberikan kesan bahwa pelanggan dapat diterima dan merasa nyaman berhubungan dengan customer service.
3. Mengetahui atau memahami produk dan prosedur pelayanan dengan baik. Hal ini diperlukan agar customer service mampu memberikan penjelasan dengan tepat dan benar kepada pelanggan. Bagaimana customer service dapat menjelaskan dengan baik kalau mereka tidak tahu apa yang harus dijelaskan.
4. Proaktif. Customer service harus berani bertindak di muka menghadapi keadaan atau kesulitan yang mungkin terjadi. Hal ini berrarti menerima tanggung jawab, bertindak tanpa menunggu perintah, tetapi masih bertindak dengan lingkup wewenang yang dimilikinya.
5. Banyak mendengar. Customer service yang baik adalah yang mendengar kebutuhan dan keluhan pelanggan, memberikan perhatian penuh kepada pelanggan agar mampu memberikan tanggapan dengan tepat. Tidak banyak orang yang mampu mendengar dengan baik. Mereka lebih banyak berbicara daripada mendengar. Mendengar kebutuhan pelanggan berarti Customer Service memperhatikan dan peduli kepada pelanggan, selain akan memberikan banyak masukan untuk perbaikan pelayanan pelanggan.
6. Suka membantu. Customer service harus siap membantu pelanggan. Sering kita mendengar seorang customer service menawarkan bantuan,”Ada yang bisa saya bantu ?”, yang berarti mereka siap membantu pelanggan. Namun semua ini harus dilakukan dengan tulus, tidak dengan terpaksa.
7. Memberikan layanan lebih dari yang diminta. Memberikan layanan lebih dari yang diharapkan pelanggan dapat memuaskan pelanggan. Beri diskon sebelum pelanggan memintanya, atau berikan pelayanan ekstra meskipun pelanggan tidak meminta.
8. Ketrampilan berkomunikasi yang baik. Seorang customer service harus bisa menjelaskan segala sesuatu dengan baik kepada pelanggan. Untuk mewujudkan ini, seorang customer service harus mempunyai kemampuan berkomunikasi dengan baik.
Menerapkan semua hal tersebut di atas dapat memberikan kesan bagi pelanggan bahwa pelayanan pelanggan perusahaan (customer service) baik. Jadikan semua itu sebagai tools bagi perusahaan Anda untuk memuaskan pelanggan.
About Me
- I Made Wirya Saputra, SE, MM
- Seorang dosen, trainer dan praktisi serta pengamat di bidang marketing, manajemen, dan bisnis.
Labels
- Berita Pendidikan (2)
- Customer Service (12)
- Kepuasan Pelanggan (7)
- Logistik (4)
- Manajemen (10)
- Marketing (41)
- Motivasi (56)
- Pelayanan Memuaskan (27)
- Quotes (1)
- Self Improvement (11)
- Selling (11)
- Time Management (2)
Blog Archive
-
▼
2009
(101)
-
▼
July
(18)
- Segmentasi untuk memilih pasar sasaran
- Good Customer Service (2)
- Good Customer Service (1)
- Pandangan perusahaan terhadap Pelanggan
- Easy to Access
- Know Your Customer
- Tukang Rumput
- SIM dan Pelayanan Publik
- Sistem Distribusi dalam Strategi Pemasaran
- Tanggapi Komplain Pelanggan
- Selalu Belajar
- Strategi Pemasaran
- Memuaskan Pelanggan : Under Promise Over Deliver
- Place dalam Marketing Mix
- Quotes of this day
- Selalu siap membantu
- Jam Buka Pelayanan
- Pemahaman yang salah tentang loyalitas
-
▼
July
(18)
Saturday, July 25, 2009
Good Customer Service (2)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 comments:
mantapss
Post a Comment