Apakah Anda pernah minum jamu ? Oke, kalau belum, apakah Anda tahu atau pernah mendengar STMJ. Jamu ini pernah ngetop di kalangan masyarakat (bahkan sampai sekarang) dan menjadi pembicaraan masyarakat khususnya para penggemar jamu.
Banyak masyarakat yang mulai minum jamu, tidak saja di kalangan masyarakat bawah, namun sekarang sudah mulai menyentuh kalangan masyarakat atas. Jamu diyakini dapat meningkatkan atau mempertahankan stamina.
Dalam hidup ini Anda pun juga perlu jamu STMJ ini - dalam segala aktivitas. Saya sering memberikannya kepada mahasiswa-mahasiswa saya, dan ini terbukti manjur untuk meningkatkan stamina mereka.
Tapi tunggu dulu, STMJ yang saya berikan bukan STMJ – jamu yang Anda pikirkan di awal tulisan ini yaitu Susu Telor Madu Jahe.
STMJ di sini adalah jamu motivasi yaitu Semangat – Totalitas – Mandiri – Jujur. Baik saya akan bahas satu persatu.
Semangat
Dalam bekerja kita harus selalu semangat. Sangat mudah membedakan orang yang bekerja dengan semangat atau yang tidak semangat. Mereka yang lebih semangat akan kelihatan lebih bergairah, lebih energik, dan bekerja lebih giat. Semangat mereka juga terlihat dari cara berbicara, raut muka, dan bahasa tubuh. Cobalah untuk senantiasa semangat dalam melakukan segala aktivitas.
Totalitas
Ketika kita melakukan suatu kegiatan curahkan perhatian secara penuh kepada kegiatan itu. Dengan kata lain konsentrasilah pada kegiatan tersebut. Misalnya, jika Anda mengikuti kuliah saya, cobalah untuk secara total mencurahkan perhatian dan pikiran Anda kepada kuliah ini. Lupakan dulu yang lainnya, karena dapat mengganggu konsentrasi pada pelajaran.
Mandiri
Banyak orang yang mengandalkan hasil kerjanya pada orang lain, atau sering mengharapkan bantuan orang lain. Belum apa-apa sudah minta tolong kepada rang lain. Atau bahkan sebelum dicoba pun kadang sudah mengharapkan bantuan orang lain.
Bukannya tidak boleh, tapi dengan kekuatan Anda sendiri, buktikanlah dahulu bahwa Anda mampu melakukannya secara mandiri, tidak tergantung kepada orang lain. Kecuali kalau kita sudah berusaha maksimal, tapi belum berhasil juga, di situlah kita perlunya minta bantuan orang lain. Itulah yang disebut mandiri.
Jujur
Jujur adalah yang utama. Segala sesuatu harus dilakukan secara jujur. Ketika kita mengharapkan suatu hasil misalnya uang, selalu harus dilandasi dengan prinsip-prinsip kejujuran. Jujur akan bisa meningkatkan kepercayaan teman Anda, atasan Anda, rekan kerja Anda, dan juga keluarga Anda.
Itulah yang saya maksud dengan jamu STMJ motivasi. Cobalah Anda minum jamu motivasi ini. Sukses akan menyertai Anda.
Anda mau ?
About Me
- I Made Wirya Saputra, SE, MM
- Seorang dosen, trainer dan praktisi serta pengamat di bidang marketing, manajemen, dan bisnis.
Labels
- Berita Pendidikan (2)
- Customer Service (12)
- Kepuasan Pelanggan (7)
- Logistik (4)
- Manajemen (10)
- Marketing (41)
- Motivasi (56)
- Pelayanan Memuaskan (27)
- Quotes (1)
- Self Improvement (11)
- Selling (11)
- Time Management (2)
Monday, November 10, 2008
Jamu STMJ
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment